Padang-TopSigiPost.com- Danrem 032/Wbr Brigjen TNI Arief Gajah Mada, S.E., M.M., yang diwakili Kasipers Kasrem 032/Wbr Kolonel Inf. Ade Eka Putra, lakukan pemotongan tumpeng dalam rangka acara HUT Kopri yang ke-50. Pemotongan tumpeng sendiri merupakan simbolik bentuk rasa syukur terhadap pencapaian HUT Kopri yang sudah berusia 50 tahun.

Acara yang berlangsung pada hari Senin, (29/11/2021) yang bertempat di Room briving Lanud Sutan Sjahrir tersebut diikuti oleh beberapa PNS dari TNI AD, AL dan juga AU, yang berjumlah kurang lebih 70 orang.

Dalam rangka memperingati HUT Kopri ke-50 tahun Tersebut, turut mengundang jajaran TNI Provinsi Sumbar yaitu:
1. Komandan Korem 032/Wbr diwakili oleh Kasipers Kasrem, Kolonel Inf Ade eka.
2. Danlantamal II Teluk Bayur, diwakili oleh Aspes Danlantamal, Kolonel (KH) Abdul Majid
3. Komandan Lanud Sutan Sjahrir, Kolonel Pnb M.R.Y. Fahlefie, S.Sos., psc.
4. Kadispers Lanud Sutan Sjahrir, Letkol Adm Stefanus Whisnu Chandra, S.H., M.M.

Kolonel Inf. Ade Eka Putra selaku Kasipers Kasrem sangat mengapresiasi atas pelaksanaan acara HUT Kopri yang ke-50 tahun tersebut.

"Dengan adanya acara ini, semoga bisa dapat menambahkan semangat dan kekompakan kita sebagai salah satu bagian dari TNI". Ujarnya.

Tidak hanya itu, Kolonel Inf. Ade Eka Putra juga menyerahkan Tumpeng dan bingkisan kepada ASN yang telah berusia 50 tahun melalui perwakilan ASN tigamatra, sebagai bentuk apresiasi dan juga ucapan terimaksih atas pengabdiannya untuk negara selama ini. (ggn)
 
Top