Kabupaten Solok – Tingkatkan minat baca, keterampilan bercerita dan melestarikan kearifan lokal yang ada, Pemkab Solok gelar Lomba Bertutur Tingkat SD/MI se-Kabupaten Solok Tahun 2024 dan Carnaval literasi dengan Tema “Berimajinasi Melalui Cerita Kita Jelajahi Kisah Lokal”. Selasa, 23 April 2024 di Perpustakaan Daerah Kab. Solok
Kegiatan lomba bertutur tingkat SD/MI se-Kab,Solok ini dihadiri Sekretaris Daerah Medison, S.Sos, M.Si, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Drs Zulmarnus, Kepala OPD yang berkantor di Koto Baru, Kepala Instansi vertikal dan BUMD yang berkantor di Koto Baru (Kemenag, BNN, PDAM). Kepala SD/MI se-Kabupaten Solok
Dalam Laporannya Drs. Zulmarnus menyampaikan Lomba Bertutur Bertujuan untuk Meningkatkan Minat Baca, Keterampilan Bercerita dan Melestarikan Kearifan Lokal yang ada di Kabupaten Solok.
” Tahun ini kegiatan lomba bertutur dilaksanakan hingga tingkat nasioal. Maka untuk peraih juara I akan mewakili Kabupaten Solok untuk mengikuti lomba ke tingkat provinsi Sumatera Barat”.
Bagi Pemenang Lomba yang 3 (tiga) besar kita sediakan hadiah berupa uang pembinaan dan sertifikat. Ungkap Zulmarnus.
Masih Katanya, Gedung Perpustakaan Daerah yang megah ini merupakan sebuah perjuangan panjang dari Pemerintah Daerah Kabupaten Solok untuk mendapatkan dana dari Pemerintah Pusat
” Gedung yang megah ini tidak akan punya arti jika tidak diisi dengan kegiatan-kegiatan yang bersifat edukatif atau lainnya”. Ujarnya
Dengan adanya gedung ini lebih memungkinkan untuk melaksanakan program Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial (TPBIS). ungkapnya Diakhir sambutan
Sementara itu Sekretaris Daerah yang hadir mewakili Bupati Solok mengucapkan selamat datang kepada para peserta lomba dari 20 sekolah dasar di Kabupaten Solok. Kami berharap, para peserta lomba dapat menampilkan yang terbaik dan meraih prestasi yang gemilang.
” Lomba bertutur dapat menjadi sarana untuk meningkatkan keterampilan bercerita melalui cerita berlatar belakang kearifan lokal. Kegiatan ini dapat juga membantu siswa untuk meningkatkan minat baca, keterampilan bercerita, dan pemahaman terhadap kearifan lokal”. Ungkap Medison
Kemudian acara dilanjutkan dengan Carnaval literasi yang diisi dengan kegiatan Read aload (Membaca Nyaring, Pembinaan Pengelola Perpustakaan, Kunjungan anak-anak TK dan mendongeng)
Dalam sambutannya tersebut Sekretaris Daerah mewakili Bupati Solok membuka secara langsung rangkaian Lomba Bertutur Tingkat SD/MI se-Kabupaten Solok Tahun 2024 dan Carnaval Literasi. (*)